UJI PROTEIN pada TEPUNG



Uji Protein

Bab l

Landasan Teori
Makanan adalah bahan, biasanya berasal dari hewan atau tumbuhan, dimakan oleh makhluk hidup untuk memberi tenaga dan nutrisi. Setiap jenis gizi yang kita dapatkan mempunyai fungsi yang berbeda. Salah satunya adalah protein. Protein digunakan oleh tubuh untuk membantu pertumbuhan kita, baik otak maupun pertumbuhan kita. Zat-zat yang terkandung dalam makanan yang mengandung protein oleh tubuh:
Protein (akar kata protos dari bahasa Yunani yang berarti "yang paling utama") adalah senyawa organik komleks berbobot molekul tinggi yang merupakan polimer dari monomer-monomer asam amino yang dihubungkan satu sama lain dengan ikatan peptida. Molekul protein mengandung karbon, hidrogen, oksigen, nitrogen, dan kadang kala sulfur serta fosfor. Protein berperan penting dalam struktur dan fungsi semua sel makhluk hidup dan virus.
Kebanyakan protein merupakan enzim atau subunit enzim. Jenis protein lain berperan dalam fungsi struktural atau mekanis, seperti misalnya protein yang membentuk batang dan sendi sitoskeleton. Protein terlibat dalam sistem kekebalan (imun) sebagai antibodi, sistem kendali dalam bentuk hormon, sebagai komponen penyimpanan (dalam biji) dan juga dalam transportasi hara. Sebagai salah satu sumber gizi, protein berperan sebagai sumber asam amino bagi organisme yang tidak mampu membentuk asam amino tersebut (heterotrof).
Tujuan
Mengidentifikasi kandungan protein dalam tepung terigu menggunakan larutan Biuret.

Bab II

Alat dan Bahan ;
1.       Mortar dan alat tumbuk
2.       Larutan biuret
3.       Sendok teh
4.       Tepung terigu
5.       Tabung reaksi
Cara kerja ;
1.       Memasukkan 1 mL larutan dari tepung yang sudah dilarutkan tadi ke dalam tabung reaksi
2.       Menambahkan tetes larutan Biuret ke dalam setiap tabung sambil dikocok hingga warnanya tetap atau tidak berubah lagi
Data hasil Praktikum
Setelah menunggu beberapa menit, tepung terigu yang telah ditetesi larutan biuret berubah warna menjadi hijau.


Bab III

Kesimpulan
Dari praktikum yang telah dilakukan, maka dapat diperoleh kesimpulan bahwa tepung terigu yang telah di uji proteinnya dengan larutan biuret berubah warna menjadi hijau berarti tepung terigu tersebut mengandung protein.

Comments

Popular posts from this blog

Kasus Cystolithiasis Akibat Infeksi pada Anjing

Laporan wawancara budidaya ikan konsumsi ( ikan lele )

Tegak kaki dan diagnose kepincangan kuda-sapi

Prolapsus Bola Mata yang Disertai Miasis pada Anjing

MATERI KERAJINAN BERBAHAN LIMBAH LENGKAP

Konsep Pengolahan Limbah

Makalah atau Laporan Osmosis Pada Telur

Translate

Pageviews last month

terima kasih

jangan lupa datang kembali, komen, dan request