HASIL WAWANCARA BUDIDAYA BEBEK



BAB II

2.1. Hasil  wawancara

Sebelum memulai budidaya bebek petelur hal pertama yang harus dipersiapkan adalah modal. Modal yang dipersiapkan pun berbeda-beda, tergantung seberapa besar usaha yang akan dijalankan. Untuk modal yang dibutuhkan narasumber kami yaitu 5 juta rupiah. Modal tersebut digunakan untuk pembelian pakan, vitamin, hormon, dll. Hal lain yang harus disiapkan adalah kandang bagi bebek. Kandang dibuat menggunakan bambu dan ukuran disesuaikan dengan banyaknya bebek yaitu tidak terlalu sempit dan tidak terlalu luas.untuk bibit didapatkan dengan menetaskan sendiri,pada awalnya kualitas bibit memang kurang bagus, akan tetapi lama kelamaan kualitas membaik.
Usaha budidaya bebek petelur dipilih karena sudah tersedianya lahan dan pakan yang melimpah, serta saingan yang sedikit sehingga memiliki kesempatan yang lebih luas untuk pemasaran dari hasil budidaya. Dan sekarang sudah tiga tahun membudidaya bebek petelur
Budidaya bebek juga memiliki kendala-kendala seperti bebek yang stress. Hal ini disebabkan karena bising, pindah kandang, atau hal yang mengganggu lainnya. Dampak dari bebek yang stress yaitu bebek tidak mau bertelur. Penanganan bebek yang stress tidak terlalu sulit, bebek stress nya dapat sembuh sendiri. Dan kendala kendala yang lebih parah yaitu harga telur yang naik turun, pakan yang susah dan harga tinggi terlebih lagi terkena flu burung. Bebek disini sudah mengalami flu burung dua kali dan tidak sampai mati akan tetapi tidak mau bertelur cukup lama, untuk penanganannya diberi obat bernama meditril dan portevit yang dicampur dalam minumannya.
Bebek diberi pakan berupa dedak yang dicampur sentrat, dan diberi minum dengan air yang bersih. Pemberian pakan dilakukan dua kali sehari,setiap pagi dan sore. Agar bebek tetap sehat harus diberi vitamin dan juga perawatan untuk kandang. Kandang bebek diusahakan bersih. Untuk pembersihan kotoran bebek sebaiknya dilakukan ketika kotoran bebek sudah kering agar tidak menimbulkan bau yang menyengat, sehingga tidak menganggu lingkungan sekitar.
Perawatan bebek dilakukan selama 5 bulan setelah menetas untuk siap bertelur,bebek produktif selama 6 bulan. Setelah itu bebek mengalami pergantian bulu selama 3 bulan, pada masa itu bebek tidak bertelur. Setelah bulu kembali seperti semula bebek dapat bertelur kembali. Sebaiknya bebek dibudidaya selama dua kali masa produktif,karena setelah itu kualitas telur kurang baik.
Bebek yang sudah tidak dibudidaya kemudian dijual untuk dipotong.bebek seperti ini memiliki harga yang lebih tinggi dari pada bebek pedaging.
Tujuan dikembala agar menghemat pakan. Bebek ini bertelur setiap hari dengan jumlah 40 - 50 telur dari 180 bebek. Dan diambil setiap pukul 6.00 pagi. Kemudian telur dikumpulkan dalam waktu 3 hari kemudian diolah menjadi telur asin yang dijual kepada pelanggan-pelanggan. Telur asin dijual dengan kemasan 6 biji setiap satu pack dan dijual dengan harga Rp 13.000.

Untuk mengetahui lebih dalam tentang budidaya bebek dengan baik bisa mengunjungi link dibawah ini


BAB III

PENUTUP

3.1. Kesimpulan

Dari hasil wawancara yang telah kami lakukan, kami dapat menarik kesimpulan bahwa budidaya bebek petelur merupakan salah satu usaha yang menguntungkan. Karena sedikitnya pesaing budidaya bebek petelur, perawatan yang tidak terlalu sulit dan meraih keuntungan yang tinggi. Budidaya bebek petelur dapat dijadikan sebagai peluang kerja dan pengisi waktu luang. Makalah ini dapat dijadikan sebagai motivasi usaha kedepannya. Semoga makalah ini bermanfaat untuk penulis pada khususnya dan untuk para pembaca pada umumnya.

3.2. Saran

Menyadari bahwa penulis masih jauh dari kata sempurna, kedepannya penulis akan lebih fokus dan detail dalam menjelaskan tentang makalah ini dengan sumber-sumber yang lebih banyak yang tentunya dapat dipertanggung jawabkan. Kritik dan saran terhadap penulisan makalah ini sangat kami butuhkan.



Daftar Pustaka




Comments

Popular posts from this blog

Makalah atau Laporan Osmosis Pada Telur

Laporan wawancara budidaya ikan konsumsi ( ikan lele )

MATERI KERAJINAN BERBAHAN LIMBAH LENGKAP

Tegak kaki dan diagnose kepincangan kuda-sapi

RANGKUMAN POTENSIAL LISTRIK DAN KAPASITOR

jumlah fi'liyah lengkap

Translate

Pageviews last month

terima kasih

jangan lupa datang kembali, komen, dan request